Konfigurasi Router Cisco Sebagai Internet Gateway
Pada kali ini saya akan memberikan sebuah tutorial untuk kalian bagaimana cara agar router cisco sebagai jalur internet gateway.. Untuk Topologi yang saya gunakan ialah seperti gambar di bawah ini..
1. Menambahkan IP Address pada Router di masing masing interface arah Lokal maupun Public
2. Menambahkan Konfigurasi NAT
3. Menambahkan Konfigurasi Default Static Route
4. Menambahkan DNS Resolver para Router Cisco
5. Menambahkan Konfigurasi DHCP-Server pada Router
6. Pengujian
Oke mari kita mulai pada langkah langkah yang diatas, disini kita melakukan menambahkan masing masing ip address di interface router sesuai topologi dan melakukan konfigurasi NAT
R1(config)#int f0/0R1(config-if)#ip address 192.168.139.3 255.255.255.0R1(config-if)#ip nat outsideR1(config-if)#no shutdownR1(config-if)#int f0/1R1(config-if)#ip address 4.3.2.1 255.255.255.0R1(config-if)#ip nat insideR1(config-if)#no shutdownR1(config-if)#exit
Selanjutnya kita melakukan default static route ke arah gateway public ISP.. dan melakukan DNS Resolver di router agar mengenali hostname & DNS yang ada di internet
R1(config)#ip route 0.0.0.0 0.0.0.0 192.168.139.2
R1(config)#ip domain lookup
R1(config)#ip name-server 8.8.8.8
R1(config)#ip name-server 8.8.4.4
Langkah terakhir disini saya menggunakan DHCP Server untuk LAN-nya.. disini agar client terhubung internet maka kita setup dns-server mengarah dns public yang terdapat di internet seperti cloudflare atau google dan lain sebagainya..
R1(config)#ip dhcp pool basic-config
R1(dhcp-config)#default-router 4.3.2.1
R1(dhcp-config)#network 4.3.2.0 255.255.255.0
R1(dhcp-config)#dns-server 1.1.1.1 8.8.8.8 4.3.2.1
R1(dhcp-config)#exit
Pengujian, disini secara otomatis client mendapatkan ip address dari si router, kita lakukan saja tes ping ke google